Saturday, February 21, 2015

RIWAYAT HIDUP HARRY S. TRUMAN


RIWAYAT HIDUP HARRY S. TRUMAN Perang Dunia ke II telah memberikan nama besar kepada Presiden Amerika Serikat Harry S. Truman yang dilahirkan di negara bagian Missouri pada 8 Mei 1884. Ia anak seorang petani. Setelah lulus SMA Truman mendaftarkan diri menjadi tentara dan terlibat dalam perang dunia pertama, dengan pangkat kapten. Setelah pension, Harry S. Truman berkuliah di jurusan hukum dan mulai aktif di dunia politik dan masuk dalam jajaran partai Demokrat. Truman berhenti kuliah setelah mendapatkan pekerjaan di pemerintahan. Truman dekat dengan Franklin D. Roosevelt yang saat itu menjabat sebagai presiden Amerika. Kedekatannya membuatnya menjadi wakil presiden, menggantikan Henry Wallace pada tahun 1944.

Posisi ini yang membuat Truman dikenal masyarakat Amerika dan kemudian terpilih untuk menjadi presiden Amerika. Perang Dunia ke II, membuat ekonomi Amerika tersendat , karena itu Truman menyusun program yang disebut Fair Deal atau Tindakan Adil.Harry S Truman mengusulkan 21 pasal untuk disetujui oleh kongres yang berisi desakan agar jaminan social diperluas, pengangguran dihapuskan, perumahan rakyat dan daerah-daerah kota yang sudah rusak dibangun kembali. Peran Sejarahnya : 1. Ketua Panitia Penyelidik Perang di Senat, yang menyelidiki pemborosan uang negara dan korupsi. Dan berhasil menyelamatkan uang negara sebanyak 15 milyar dollar. 2. Setelah Jerman ditaklukkan dalam Perang Dunia II, Amerika Serikat mendesak Jepang agar menyerah, tapi Jepang menolak. Setelah berunding dengan penasehat-penasehatnya, Presiden Truman memerintahkan agar kota-kota Jepang yang giat dalam usaha-usaha perang, diserang dengan bom atom. Dua di antaranya adalah Hiroshima dan Nagasaki. 3. Harry Truman menyaksikan penandatanganan Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa yang dibentuk dengan penuh harapan untuk menjamin perdamaian. 4. Programnya itu dikenal sebagai Fair Deal atau Tindakan Adil. Pada 1947, 5. Presiden Harry Truman menggulirkan program bantuan Marshall Plan ke Turki dan Yunani yang sedang dirongrong kaum komunis dukungan Uni Sovyet 6. Memberi bantuan pembangunan ekonomi kepada Eropa Barat yang hancur akibat perang. 7. Memaksa Belanda mengakui kemerdekaan Indonesia. 8. Membentuk NATO dan Badan Keamanan Bersama sebagai pertahanan terhadap perluasan kekuasaan Komunis. 9. Memberi kuasa kepada angkatan perang Amerika untuk bergabung dengan tentara Perserikatan Bangsa Bangsa Harry S. Truman meninggalkan Gedung Putih pada 1953 dan pindah menetap ke kampung halamannya di Independence, Missouri. Truman meninggal pada 26 Desember 1972 dalam usia 88 tahun.

No comments:

Post a Comment